10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018

Kira-kira tertarik baca yang mana?

Setiap novelis memiliki ciri khas tersendiri dalam menuangkan inspirasinya ke dalam sebuah buku. Fiksi-fiksi yang mereka tulis sering kali lebih memahami konsep realitas kontemporer. Banyak penulis yang menerbitkan buku mereka di tahun 2018 ini, mereka hadir dengan menceritakan kisah unik dari perspektif baru. Novelis ini datang dengan menceritakan kisah yang berbeda di tahun 2018. Mungkin ini bisa jadi referensi bacaanmu.

Berikut 10 novelis mancanegara yang menerbitkan buku pertamanya di tahun 2018 ini.

1. Slimani – Lullaby

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Lullaby masuk ke dalam thriller psikologis gelap, menceritakan tentang pembunuhan dua anak yang dilakukan oleh pengasuhnya sendiri. Leïla Slimani, si penulis Lullaby ini berasal dari Maroko, pernah menempuh pendidikan di Paris dan mulai bekerja sebagai jurnalis Jeune Afrique di Perancis.

Leïla dijuluki the French Gone Girl, karena novelnya bergulat dengan topik yang tabu dalam masyarakat kontemporer dan ceritanya yang mengangkat pembunuhan anak cenderung memprovokasi. Novel terjemahan bahasa Inggris Lullaby baru saja diterbitkan oleh Faber pada tanggal 11 Januari 2018.

2. Imogen Hermes Gowar – The Mermaid & Mrs Hancock

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://i.pinimg.com/

The Mermaid & Mrs Hancock adalah novel debut dari Imogen Hermes, yang mengisahkan kisah pelacur kelas tinggi Soho pada tahun 1780-an di London. Awalnya, Hermes Gowar merupakan seorang mahasiswa arkeologi, antropologi dan sejarah seni, kemudian dia bekerja di museum dan mulai menulis fiksi karena terinspirasi oleh artefak di museum.

The Mermaid & Mrs Hancock sudah diterbitkan oleh Harvill Secker pada tanggal 25 Januari 2018.

3. David Chariandy – Brother

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://i2.wp.com/

Brother menceritakan kisah dua anak imigran Trinidad yang baru menginjak dewasadi Toronto, Kanada pada tahun delapan puluhan dan sembilan puluhan. Ceritanya mengeksplorasi hubungan antara anak laki-laki dan ibu mereka yang berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup. Menghadapi prasangka, harapan yang pupus setiap harinya, dan sebuah peristiwa tragis yang mengubah hidup mereka.

Brotherditerbitkan di Inggris oleh penulis David Chariandy yang dibesarkan di Toronto, dan menjadi pengajar bahasa Inggris, dengan sastra Anglo-Karibia, di Vancouver.

Brotherakan diterbitkan oleh Bloomsbury pada tanggal 8 Maret 2018.

4. Rachel Heng – Suicide Club

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Suicide Club mengisahkan dua wanita, Lea dan Anya yang hidup dalam masa depan kota New York. Lea Kirino adalah "Lifer," yang berarti memiliki potensi untuk hidup selamanya - jika dia melakukan segalanya dengan benar.

Novel ini adalah debut Rachel Heng yang lahir di Singapura. Dan novel ini terinspirasi dari masyarakat modern yang terobsesi dengan umur panjang, awet muda, dan ketakutan terhadap kematian.

Suicide Clubakan diterbitkan oleh Scepter pada tanggal 10 Juli 2018.

5. Gaël Faye – Small Country

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://images-na.ssl-images-amazon.com/

Small Country menjerumus pada kehidupan seorang anak laki-laki dan keluarganya yang tinggal di Burundi selama genosida Rwanda. Penulis buku ini adalah Gaël Faye,Small Country akan diterbitkan oleh Hogarth pada tanggal 7 Juni 2018 dalam terjemahan bahasa Inggrisnya.

6. Emma Glass – Peach

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Novel ini ditulis secara puitis oleh Emma Glass. Peach merupakan novel pertama Emma yang besar di Swansea. George Saunders, menggambarkan Peach sebagai "mitos puitis yang gelap".Peach suda diterbitkan oleh Bloomsbury pada tanggal 11 Januari kemarin.

7. Paul Howarth – Only Killers and Thieves

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Only Killers and Thieves adalah kisah yang diambil dari pedalaman Australia pada tahun 1880-an. Menceritakan tokoh yang bernama Tommy McBride dan saudaranya, Billy yang sedang mencari orang-orang yang telah membunuh orangtua mereka.

Penulis Paul Howarth tumbuh dan tinggal di Inggris namun menghabiskan enam tahun di Australia pada usia dua puluhan, di mana dia menjadi warga negara ganda. Only Killers and Thieves akan diterbitkan oleh Pushkin Press pada tanggal 7 Juni 2018.

8. Mary Lynn Bracht – White Chrysanthemum

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://www.penguin.com.au/

White Chrysanthemum menceritakan dua saudara perempuan yang terpisah karena Perang Dunia Kedua di Korea Selatan. Dalam pencarian adiknya, Hana sempat ditangkap dan dipaksan menjadi wanita penghibur. Karya tersebut merupakan debut dari Mary Lynn, seorang penulis keturunan Korea-Amerika yang sekarang tinggal di London.

Dalam bukunya, dia berharap bisa mengungkapkan kebenaran yang gak terucap dari penderitaan perempuan selama masa perang. White Chrysanthemum telah diterbitkan Chatto & Windus pada tanggal 21 Januari lalu.

9. Luke Tredget – Kismet

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Mengisahkan Anna, seorang jurnalis berusia 29 tahun, ia mengeksplorasi bagaimana teknologi membentuk kehidupan kisah percintaan seseorang; terobsesi dengan kesempurnaan, dan mengesampingkan kesetiaan. Penulis buku ini adalah Luke Tredget yang saat ini tinggal di London. Dan Kismet akan terbit pada 5 May oleh Faber.

10. Jessie Greengrass – Sight

10 Penulis Dunia Ini Menerbitkan Novel Mereka di Tahun 2018https://pbs.twimg.com/

Sight tertuju pada seorang wanita yang sebentar lagi menjadi seorang ibu, namun dia dihantui dengan kenangan dan kematian ibunya. Novel ini mengeksplorasi seorang ibu hamil dengan emosi kompleks tentang memiliki seorang anak dan dipandang secara subjektif.

Ini adalah novel pertama dari Jessie Greengrass, dan kabarnya Sight akan diterbitkan oleh John Murray pada 22 Februari mendatang.

Tentunya akan lebih banyak lagi buku yang akan dirilis tahun ini. Kira-kira buku apa saja yang sudah kamu nantikan, guys?

Amelia Solekha Photo Verified Writer Amelia Solekha

Write to communicate. https://linktr.ee/ameliasolekha

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya